Efektifitas Pemberian Edukasi Demonstrasi terhadap Peningkatan Keterampilan Handonly Cardiopulmonary Resuscitation pada Anggota PMR
Keywords:
hand cardiopulmonary, pemberian edukasi, PMRAbstract
Berdasarkan studi pendahuluan dan wawancara yang didapat dari kepala puskesmas Madiun mengatakan bahwa tiga tahun ini, kasus henti jantung mengalami peningkatan yang cukup drastis. Pada tahun 2018 terjadi kasus henti jantung sebanyak 6 orang, pada tahun 2019 sebanyak 7 orang dan pada tahun 2020 mengalami peningkatan yang signifikan dengan korban sebanyak 19 orang. Dari wawancara yang dilakukan dengan jumlah 9 siswa didapatkan hasil bahwa siswa yang paham dengan henti jantung sebesar 3 orang dan 6 orang tidak memahami tentang henti jantung dan tidak tahu bagaimana caranya.Pentingnya penelitian ini dilakukan yaitu agar siswa siswi ada upaya persuasi atau pembelajaran kepada, agar mau melakukan tindakan-tindakan (praktik) untuk memelihara mengatasi masalah- masalah, dan meningkatkan kesehatannya. Populasinya semua anggota PMR di SMA Negeri 1 Nglames yang bersedia menjadi responden pada saat pandemic covid 19 usia 15-16 tahun dengan total 18 anak. Dan samplenya adalah total sampling. Desain penelitian menggunakan Pra Ekspreimen One Group Pre Test- Post Test Design. Analisis dengan uji Wilcoxon Signed Rank Test dengan α 0,05. Uji statistik Wilcoxon Sign Rank Test hasil menunjukkan nilai P = 0,000 < α = 0,05. Cara mengumpulakn data yaitu menggunakan praekperimen dan eksperimen, praekperimen. Hal ini menunjukkan H1 diterima artinya edukasi demonstrasi efektif meningkatkan keterampilan Hand Only CPR pada anggota PMR SMAN 1 Nglames.
References
American Heart Association (AHA). (2015). Adult Basic Life Support:Guidelines for CPR and Emergency Cardiovascular Care. http://circ.ahajournals.org/content/122/18_suppl_3/S685.
Marlinang and Dameria. (2017). Pengaruh Promkes Dalam Meningkatkan Pengetahuan, Sikap Tentang Bantuan Hidup Dasar Pada Siswa SMA Kelas XII Etis Landia,http://jurnal.unprimdn.ac.id/index.php/JKPI/article/view/559.
Febrian., A, Yuniar, Akbar. (2018). Pengaruh Pelatihan Resusitasi Jantung Paru Terhadap Tingkat Pengetahun Pada Siswa Kelas X Di SMA N 1 Karanganom Klaten,. http://journal.ppnijateng.org/index.php/jikk/article/view/304. Vol 1 No. 2.
Notoatmodjo, S. (2010). Promosi Kesehatan: Teori dan Aplikasi. Edisi Revisi 2011. Jakarta: RinekaCipta.
Azwar, Saifuddin. 2011 .Sikap Manusia Teori dan Pengukurannya. Pustaka Pelajar.
R.I., Departemen Kesehatan. 2010. Tentang Angka Kejadian Henti Jantung. Jakarta : Direktorat Jenderal Bina Kesehatan Masyarakat.
Robbins. 2010. Keterampilan Dasar. Jakarta : PT. Raja Grafindo
Berg RA., Hemphill., R, Abella BS. 2011. Adult Basic Life Support : American Health Assosiation and Emergency Cardiovascular Care. Research Journal 122 (Suppl 3) : S685- S705
Oemar, Hamalik. (2005). Perencanaan Pengajaran Berdasarkan Pendekatan Sistem. Jakarta : PT. Bumi Aksara
Bruffee., KA. (1995). Sharing cooperatif Learning Versus Collaborative Learning. Pp 12-18
Mansjoer, A. (2009) .Resusitasi antung Paru. Dalam Sudoyo, Aru, dkk. 2010. Buku Ajar Ilmu Penyakit Dalam. Edisi Kelima, Cetakan Kedua. Interna Publishing. Jakarta : 227- 229
Latief, SA. Kartini. (2012). Petunjuk Praktis Anestesiologi dan Terapi Intensif. Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia
Notoadmodjo. (2012). Promosi Kesehatan dan Ilmu Perilaku. Jakarta: Rineka Cipta.
Sari Indra Siwi. (2018). Pengaruh Pendidikan Kesehatan Dengan Metode Demonstrasi Terhadap Praktik Pertolongan Pertama Luka Bakar Pada Ibu Rumah Tangga Di Garen Rt.01/Rw.04 Pandean Ngemplak Boyolali. Jurnal KesMaDaSka – Januari
Haryuni.Sri., Wiwin.S. (2017). Perbedaan Efektifitas Pendidikan Kesehatan Basic Life Support Audiovisual dengan Demonstrasi Terhadap Kemampuan Life Saving Pada Mahasiswa Keperawatan FIK University Kadiri. Journal of Nursing Care & Biomolecular- Vol.2 No. 1.
Oktaviani, Siti Ayu. (2019). Efektifitas pemberian penyuluhan kesehatan dengan metode demonstrasi terhadap keterampilan ibu dalam penanganan tersedak pada anak usia 2-5 tahun di tk negeri pembina ngawi. Thesis STIKES Bhakti Husada Mulia Madiun.