Penerapan Hipnosis 5 Jari untuk Menurunkan Tingkat Ansietas pada Santri Baru

Authors

  • Ihtiariyanti Ihtiariyanti Universitas Widya Husada Semarang
  • Mariyati Universitas Widya Husada Semarang

DOI:

https://doi.org/10.32583/pskm.v13i1.464

Keywords:

ansietas, hipnosis 5 jari, santri baru

Abstract

Ansietas yang dialami santri baru timbul karena mereka harus mampu beradaptasi dengan lingkungan dan orang baru di pondok pesantren. Banyak santri mengalami ansietas dengan gejala tidak dapat tidur, khawatir, tidak nafsu makan, sedih dan bahkan sakit. Salah satu mengurangi ansietas adalah dengan hipnosis 5 jari. Tujuan pemberian terapi hipnosis 5 jari untuk mengurangi ansietas pada santri baru di pondok pesantren. Metode yang digunakan  adalah  studi kasus dengan pendekatan deskriptif  pemberian terapi hinosis 5 jari. Penelitian dilakukan pada Juli 2021 dengan populasi sebanyak 84 santri baru. Partisipan dalam studi kasus ini sebanyak 4 santri baru yang mengalami ansietas. Pengambilan data menggunakan kuesioner HARS, diukur sebelum dan sesudah pemberian terapi hipnosis 5 jari. Data dianalisis dengan 4 tahap menurut Creswell: pengumpulan kategori, interpretasi langsung, menghubungkan antar kategori dan menyimpulkan. Hasil studi kasus menunjukkan dari 4 responden, 2 responden dalam kategori ansietas ringan dan 2 responden dalam kategori ansietas sedang. Setelah diberikan terapi hipnosis 5 jari selama 3 kali dalam 1 minggu mengalami penurunan skor ansietas. Responden 1 dengan skor 19 menjadi 9. Responden 2 dengan skor 20 menjadi 10. Responden 3 dengan skor 23 menjadi 12 sedangkan pada responden 4 dengan skor 21 menjadi 10. Pemberian terapi hipnosis 5 jari dapat menurunkan ansietas yang dialami oleh santri baru di pondok pesantren.

References

Aisyah. (2017). Penerapan ProsedurHipnosis Lima Jari Terhadap Klien Dengan Ansietas Dalam Konteks Keluarga. Karya Tulis Ilmiah Poltekes Kemenkes Jakarta III.

Aminullah. (2013). Metodologi Penelitian Manajemen. Bayumedia.

Andriyani, D. (2020). Perbedaan Kecemasan Dalam Pencapaian Setoran Hafalan Ditinjau Dari Kebiasaan Membaca Shalawat Thibil Qulub Pada Santri Putri Pondok Pesantren Almunawwir Gringsing.

Arikunto, S. (2010). Prosedur Penelitian Sebagai Suatu Pendekatan Praktik. Rineka Cipta.

Arumsari, R. Y. A. (2015). Pengaruh Terapi Hipnosis 5 Jari Untuk Menurunkan Kecemasan Pada Mahasiswa yang Sedang Menyusun Skripsi di Stikes Muhammadiyah Klaten.

BPS Jateng. (2021). Profil Santri di Jawa Tengah. https://jateng.bps.go.id/statictable/2021/04/14/2433/banyaknya-pondok-pesantren-kyai-ustadz-dan-santri-menurut-kabupaten-kota-di-jawa-tengah-2020---2021.html

Halter, M. , J. (2014). Varcarolis’ Foundation of Psychiatric Mental Health Nursing.

Hawari D H. (2016). Manajemen Stres Cemas dan Depresi. FKUI Universitas Indonesia.

Herdiansyah, H. (2015). Metodologi Penelitian Kualitatif. Salemba Humanika.

Mawarti, I., & Yuliana, Y. (2021). Hipnotis Lima Jari Pada Klien Ansietas. Jambi Medical Journal “Jurnal Kedokteran Dan Kesehatan,” 6(3). https://onlinejournal.unja.ac.id/kedokteran/issue/view/1228

Pieter dkk. (2014). Pengantar Psikopatologi Untuk Keperawatan. Kencana.

Rahma, H. N., Utami, S., & Zaidi, M. (2017). Hubungan Tingkat Kecemasan Dengan Adaptasi Sosial Pada Santri Di Pondok Pesantren Hidayatul Mubtadi’at Desa Kemuningsari Kidul Kecamatan Jenggawah Kabupaten Jember.

Rahmatika, D. (2014). Hubungan Tingkat Kecemasan Perpisahan dengan Orang Tua Terhadap Motivasi Belajar Santri di Pondok Pesantren Asshidiqiyah Kebun Jeruk Jakarta. Jurnal Skripsi UIN Syarif Hidayatullah.

Ramli, M., & Abdussamad. (2015). Lembaga Pendidikan Pesantren Dan Tantangan Modernitas.

Rizka, F. (2014). Hubungan Kesiapan Dengan Tingkat Kecemasan Menghadapi Real Teaching Pada Mahasiswa DIV Bidan Pendidik Anvullen Stikes ’Aisyiyah Yogyakarta Tahun 2014. Naskah Publikasi.

Sukmawati, A. S., Febriani, E., & Setiawan, A. A. (2018). Terapi Swedish Massage Menurunkan Tingkat Kecemasan Lansia di Balai Pelayanan Sosial Lansia. Jurnal Ners Dan Kebidanan, 5(2), 117–122.

Downloads

Published

2022-12-04

How to Cite

Ihtiariyanti, I., & Mariyati. (2022). Penerapan Hipnosis 5 Jari untuk Menurunkan Tingkat Ansietas pada Santri Baru . Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal, 13(1), 77–82. https://doi.org/10.32583/pskm.v13i1.464